Military Technology News Network

KHAYBAR KH2002 SENAPAN SERBU ANGKATAN BERSENJATA IRAN, KEINDAHAN TAPI MEMATIKAN

Foto Khaybar KH2002 tampak samping.
Khaybar KH 2002 adalah senapan serbu yang merupakan perkembangan terbaru dari Industri Pertahanan Iran, senapan ini pertama kali ditampilkan pada tahun 2004 dan dimaksudkan untuk menggantikan senapan usang asal Jerman HKG3 kaliber 7.62x51 hasil lisensi yang dibangun di Iran sejak dinasti Syah. Senapan Khaybar KH 2002 adalah hasil konversi bullpup dari senapan-S 5.56 Iran, yang merupakan salinan langsung dari senapan serbu CQ Cina.

Senapan bulpup KH-2002 adalah  konfigurasi senjata api modern di mana sistem operasi senjata dan magazine terletak di belakang pelatuk dan di samping wajah penembak, sehingga tidak ada tempat yang terbuang untuk popor seperti dalam desain konvensional. Ini memungkinkan panjang senjata api lebih pendek 25% dari senjata lain dengan panjang barrel yang sama sehingga tetap menjaga akurasi dengan barel yang panjang, dan mengurangi total berat dari senjata itu sendiri.

Senapan ini menggunakan sistem gas operated yang mampu menghasilkan tembakan semi otomatis, otomatis dan burst mode setiap tiga kali putaran bolt action, dengan berat yang cukup ringan setara 3.7 Kg, senjata KH 2002 mampu melesatkan peluru kaliber 5.56x45mm (standar Nato) sejauh 450 meter, dengan kecepatan tembakan permenit mencapai 800-850/menit, bukan hanya itu saja Senapan HK 2002 diklaim mampuni melahap semua medan pertempuran selain AK 47 yang tersohor bandel dan anti macet, bahkan menggunggulinya dalam akurasi tembakan, ringan  dan cukup mudah dalam perawatannya, wajar saja negara Iran begitu kesengsem membeli lisensinya langsung dari negara China untuk perkuatan armada bersenjatanya, setelah diusut mendalam senapan KH 2002 atau varian sejenisnya ternyata senjata ini cloningan dari M16-A1 Amerika pada bagian sistem mekanik dan bentuk senapan di cloning dari Famas Francis yang telah diassembly kembali negara China. 


Senapan Khaybar KH2002 dilengkapi Bipod, Bayonet dan Scope
Kelengkapan lain senapan KH2002 mampu dicanteli Bayonet dan Bipod,dan Scope night Vision untuk pertempuran malam dan sniper selain itu Negara Iran  mengembangkan Senapan serbu Khaybar dalam dua varian lagi: karabin, dengan laras pendek dan senapan penembak jitu dengan laras yang lebih panjang.
Share:

Popular Posts

MOMOSERGEIDRAGUNOV

Pages

Military

Name*


Message*